Buah Tangan dari YDBA(Yayasan Dharma Bakti Astra)

Buah Tangan dari YDBA(Yayasan Dharma Bakti Astra)

Beberapa waktu yang lalu, saya kedatangan tamu dari YDBA (Yayasan Dharma Bakti Astra), Pak Nanang namanya. Yayasan Dharma Bhakti Astra (YDBA) merupakan salah satu pelaksana Corporate Social Responsibility (CSR) PT Astra International Tbk yang didirikan oleh founder Astra, William Soeryadjaya pada 2 Mei 1980.

YDBA merupakan perwujudan cita-cita Astra “Sejahtera Bersama Bangsa” serta sebagai bentuk komitmen Astra untuk berperan serta secara aktif dalam membangun bangsa, sejalan dengan butir pertama filosofi Astra, Catur Dharma, yaitu ”Menjadi Milik yang bermanfaat bagi Bangsa dan Negara”.

Dalam Astra Strategic Triple Roadmap, YDBA merupakan bagian dari salah satu Public Contribution Astra, yaitu Astra Kreatif, yang berfokus pada program kewirausahaan.

Kedatangan Pak Nanang terkait Binaan YDBA sektor minyak atsiri sereh wangi di Yogyakarta. Kami ngobrol tentang visi YDBA dan arah yang dituju.

Saya diberi buah tangan sebuah buku Karangan nya Mbak Dee Lestari, judulnya Rantai Tak Putus. Isinya adalah cerita cerita Keberhasilan UMKM binaan YDBA. Menariknya beberapa kisah paling depan adalah cerita tentang UMKM Manufaktur, yang nota bene, saya dan kawan kawan kerjakan dengan nama usaha www.mazanotech.com

Bagi saya isi bukunya cukup menyegarkan, menambah semangat, dan semoga memberikan energi meraih pendapatan yang lebih baik dari Tahun sebelum nya. Ada satu pernyataan dari salah satu narasumber yang menggelitik dan menginspirasi saya ” Pokoknya segala yang bunyi “Thing” Kami kerjakan Mbak”.

Begitu juga mazanotech, selama masih mekanik bukan klenik kami kerjakan.

Monggo teman teman yang membutuhkan mesin mesin tepat guna, penyulingan, fraksinasi, scfe dan mesin lain yang tidak Klenik, dapat menghubungi wp.me/+6282121388911 atau mengunjungi website kami di www.mazanotech.com

Anda dapat juga silaturahim ke bengkel kecil kami di Jl Irigasi Wiyoro, Baturetno Banguntapan Bantul 55198

5 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *